Search

Selena Gomez Curhat Proses Jalani Terapi Mental

Selena Gomez Curhat Proses Jalani Terapi Mental

Jakarta, CNN Indonesia -- Selena Gomez berbagi kemajuan yang ia alami setelah menjalani terapi kesehatan mental selama hampir satu tahun karena menderita gangguan kecemasan dan depresi. Progres tersebut ia ungkapkan saat mendapat penghormatan di acara McLean Award 2019 di acara makan malam tahunan di rumah sakit tempatnya dirawat.

Pelantun Bad Liar ini juga memaparkan bagaimana ia melalui masa-masa berat dalam periode hidupnya.

"Saya pikir kita lebih baik ketika kita mengatakan yang sebenarnya dan ini adalah kebenaran milik saya," katanya di awal video yang diunggah di media sosial.

"Tahun lalu, saya menderita secara mental dan emosional dan saya tidak bisa tetap terjaga. Saya tidak bisa tersenyum atau menjaga hal-hal terlihat normal. Rasanya seperti semua rasa sakit dan kecemasan menguasai saya sepenuhnya dan itu adalah salah satu momen paling menakutkan dalam hidup saya," lanjutnya.

Dalam kondisi itu, Selena Gomez kemudian mengatakan bahwa ia langsung mencari dukungan dan berkonsultasi ke dokter untuk mendapatkan diagnosis yang tepat. Setelah itu, ia merasa lebih lega karena tahu alasan dirinya menderita depresi dan kegelisahan selama bertahun-tahun.

"Saya telah bertemu dengan beberapa dokter terhebat, juga dengan spesialis. Saya cukup beruntung dapat bekerja dengan beberapa dokter dan psikiater terhebat dan orang-orang luar biasa untuk membantu membimbing saya secara pribadi melalui perjalanan saya," ungkap Selena.

Sementara ia terus fokus pada kesehatan dan menjauh dari sorotan, penyanyi berusia 27 tahun ini kemudian mengatakan bahwa saat ini ia dalam kondisi terbaik.

"Meskipun ini tidak berarti bahwa semuanya telah hilang, saya dapat mengatakan bahwa setelah satu tahun bekerja keras, bahwa saya lebih bahagia, saya lebih sehat, dan saya bisa mengendalikan emosi dan pikiran saya lebih daripada yang pernah saya lakukan," kata Selena sambil menerima penghargaan. "Jadi saya sangat senang tentang itu."

Setiap tahun, Rumah Sakit McLean memberikan penghargaan kepada individu yang telah meningkatkan pemahaman publik tentang penyakit kejiwaan dan kesehatan mental. Penghargaan sebelumnya termasuk pembawa acara televisi Elizabeth Vargas dan penyanyi Judy Collins.

Ke depan, Selena Gomez menyatakan bahwa dia ingin menggunakan pengalamannya untuk membantu orang lain yang merasa sendirian dalam perjalanan mereka.

[Gambas:Video CNN] (agn/rea)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Selena Gomez Curhat Proses Jalani Terapi Mental"

Post a Comment

Powered by Blogger.